Kamu Pencari Loker WFO, WFH, atau Part time? Jangan Bingung, Semua Loker Tersedia dan Bisa Kamu Temukan di Platform Glints
Harazakida.com - Tiap tahun bahkan tiap hari banyak pencari kerja yang terus mencari pekerjaan sesuai posisi yang diinginkan, namun terkadang sulit untuk ditemukan, sekalipun mencari secara langsung berkeliling ke berbagai tempat yang sekiranya membutuhkan karyawan.
Beberapa platform online juga ada yang memberikan informasi seputar lowongan kerja yang baru, tapi kadang tidak bisa dipercaya dan justru menjebak orang lain ke situs yang tidak jelas sampai tertipu dengan loker bodongan tersebut.
Mencari lowongan kerja tapi susah dan bingung menemukannya dimana?
Mungkin kamu bisa mencoba platform Glints untuk mencari berbagai lowongan kerja yang kamu inginkan.
Platform website khusus untuk pencarian lowongan pekerjaan terbaru dan sedang populer di kalangan pencari kerja akhir-akhir ini.
Tapi apa kamu sudah tahu apa itu Glints?
Glints sendiri adalah startup yang berfokus pada bidang jasa pengembangan karir. Perusahaan ini berasal dari Singapura yang menariknya membantu para Fresh Graduate untuk mencari pekerjaan sesuai skill dan passion yang dimiliki. Alhasil, Fresh Graduate bisa segera menemukan pekerjaan impiannya.
Jadi buat kamu yang masih Fresh Graduate belum pernah terjun di dunia kerja sebelumnya, tidak perlu khawatir! Glints ini akan memudahkan kamu dalam menemukan pekerjaan sesuai dengan kriteria kamu yang masih berstatus Fresh Graduate.
Glints pertama kali didirikan pada Bulan Agustus 2013 silam oleh tiga orang anak muda. Ada Oswald Yeo, Looi Qin En, dan Seah Ying Cong. Tiga tahun kemudian, ketiganya melakukan ekspansi ke Indonesia, tepatnya pada tahun 2016.
Banyak jenis lowongan pekerjaan yang bisa kamu temukan di platform Glints, mulai dari pekerjaan yang mengharuskan kamu untuk bekerja langsung di kantor atau WFO (Work From Office), bekerja dari rumah atau WFH (Work From Home), dan bekerja paruh waktu (Part time). Di kolom pencarian, kamu bisa ketik kata kunci bidang pekerjaan apa yang kamu mau dan sesuai dengan passion kamu.
Di platform ini juga kamu bisa membuat CV secara langsung tanpa perlu susah payah mencari website pembuat CV untuk apply CV pada pekerjaan yang kamu lamar.
Menarik bukan? Kamu cukup input poin demi poin yang telah dibuat oleh pihak Glints dan ketika kamu sudah mengisi keseluruhannya maka CV kamu sudah jadi dan siap untuk dilampirkan pada saat melamar pekerjaan di salah satu lowongan kerja yang ada di Glints.
Selain membuat CV, ketika kamu sudah melamar salah satu pekerjaan di platform ini, kamu bisa langsung terhubung dengan HRD yang memberikan lowongan pekerjaan tersebut.
Kamu bisa klik chat HRD jika kamu ingin mengkonfirmasi atau menanyakan sesuatu ke HRD, bisa tentang jadwal rekruitmen, dan lain sebagainya.
HRD yang tertarik dengan CV dan portfolio kamu akan menghubungi kamu di laman message Glints. Kamu bisa langsung ditindaklanjuti terkait tahapan selanjutnya.
Selain fitur pembuatan CV dan chat HRD, ada juga fitur lain yang bisa kamu jumpai di Glints, diantaranya yaitu :
1. Live Career Consultations
Sesuai dengan namanya, fitur layanan ini memungkinkan kamu untuk bisa bertanya, berdiskusi, dan berkonsultasi seputar lowongan kerja. Contohnya, cara membuat CV yang menarik minat HRD, pertanyaan yang ditanyakan saat interview kerja berlangsung, dan sebagainya. Informasi yang diperoleh bisa menjadi bekal bagi kamu untuk melamar suatu pekerjaan.
2. Community
Fitur lainnya dan yang masih terbaru di platform website ini yaitu Community. Fitur ini memungkinkan kamu untuk tanya jawab seputar pekerjaan dengan sesama peselancar dunia pekerjaan, atau dalam kata lain terbentuk forum komunitas. Dengan fitur ini juga kamu bisa berbagi pengalaman selama terjun ke dunia kerja dengan rekan yang lain.
3. Dynamic Career and Skills Path Explorer
Agar kamu mudah dalam mencari kerja, tentunya kamu harus mempunyai skills yang dibutuhkan oleh perusahaan. Lewat fitur ini, kamu bisa mendapat masukan dan informasi terkait keahlian yang perusahaan butuhkan. Jadi, tidak asal-asal melamar kerja saja.
Jika ternyata keahlian yang dibutuhkan saat ini tidak sesuai dengan passion kamu, kamu bisa mencari lowongan kerja lain sesuai yang kamu inginkan.
4. Glints Academy
Glints Academy juga menyediakan fitur untuk belajar keahlian programming selama 9 minggu berturut-turut. Program pembelajaran yang tersedia yaitu CSS, HTML, SQL, JavaScript, dan Node.JS. Tinggal kamu pilih sesuai dengan kebutuhan skill yang ingin kamu kuasai!
Kemampuan Bahasa Inggris juga bisa kamu asah lewat platform ini, supaya kamu bisa bersaing, baik di kancah nasional maupun internasional. Kesempatan bekerja terbuka lebar untukmu di situs Glints ini!
So, tunggu apalagi? Buat kamu yang masih belum menemukan lowongan pekerjaan yang sesuai dengan kemauan dan keinginan kamu, langsung saja bisa cari loker kamu di situs ini. Semoga bermanfaat dan membantu ya!
Sumber : glints.com
What's Your Reaction?
-
Like
-
Dislike
-
Funny
-
Angry
-
Sad
-
Wow